Konfigurasi BIND9 ( DNS Server ) di Ubuntu Server


Assalamualaikum wr.wb
Bertemu lagi bersama saya Muhammad Arief Rahman, pada kesempatan kali ini akan membahas tentang Konfigurasi BIND9 ( DNS Server ) di Ubuntu Server.

A. Langkah - Langkah

1. Untuk melakukan instalasi paket pada bind9 di Linux Server, akan menggunakan repository online. Sebelum melakukan instalasi, pastikan paket - paket di ubuntu server sudah di update. Jika belum lakukan update dengan perintah.
apt-get update

2. Lakukan konfigurasi resolv.conf dengan perintah.

nano /etc/resolv.conf

3. Setelah itu instalasi bind9 dengan perintah.
apt-get install bind9 -y

4. Langkah selanjutnya konfigurasi bind9.

5. Konfigurasi named.conf.local. dengan perintah
nano /etc/bind/named.conf.local
Konfigurasi file zone :
  • zone forward : isi nama domain untuk server 
  • zone reverse : network id pada ip server diisikan secara terbalik ( 172.30.31 > 30.31.172 )

jika sudah simpan dan exit

6. Copy directory bind local ke directory bind yang di arahkan pada zone forward dan zone reverse.

7. Jika sudah dicopy, konfigurasi db.domain dan db.ip
  • konfigurasi db.domain
nano /etc/bind/db.domain


  • konfigurasi db.ip

nano /etc/bind/db.ip


8. Setelah itu restart bind9.
/etc/init.d/bind9 restart

9. Pastikan tidak ada pesan error, lakukan pengecekan pada bind9 dengan perintah nslookup dan pastikan konfigurasi sudah berhasil dan di tandai dengan nama domain dan alamat ip seperti gambar di bawah.

B. Referensi 

0 Comments